KoranMandala.com -Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0, di fase Grup Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/24), Pukul 19.00 WIB.
Timnas Indonesia memenangkan pertandingan, melalui dua goal yang di ciptakan oleh pemain muda potensial Indonesia, Marcelino Ferdinan.
Marcelino tampil baik di pertandingan kali ini, selain karena mencetak goal, dia juga melakukan tugasnya dengan baik, ketika melakukan serangan balik.
Skuad Shin Tae Yong menggunakan strategi serangan balik di pertandingan menghadapi Arab, dan terbukti efektif menciptakan peluang.
Sayangnya yang berhasil di konversi menjadi goal hanya dua. Padahal cukup banyak peluang yang seharusnya bisa merobek gawang Arab.
Dengan hasil kemenangan ini, tentu berpengaruh terhadap ranking Timnas Indonesia di Grup C.
Apalagi di pertandingan lain Bahrain di tahan imbang Australia 2-2. Sedangkan China dikalahkan oleh Jepang 1-3, hasil tersebut membuat pergeseran yang signifikan di Grup C.
Update Ranking Timnas Indonesia di Grup C
1. Jepang (16 poin)
2. Australia (7 poin)
3. Indonesia (6 poin)
4. Arab Saudi (6 poin)
5. Bahrain (6poin)
6. China (6 poin)
Itulah update ranking Timnas Indonesia, yang sekarang berhasil bertengger di peringkat tiga klasemen sementara.***