KoranMandala.com –Perdebatan antara siapa yang paling unggul, antara Ronaldo dan Messi tidak akan pernah usai. Seperti yang baru-baru ini terjadi, ketika pemenang Ballon d’Or 2024, Rodri mengatakan bahwa Lionel Messi adalah pemain terbaik sepanjang masa menurutnya.
Rodri berhasil menjadi pemenang Ballon d’Or di tahun ini. Usai adanya kontroversi mengenai Vinicius Junior yang semula lebih unggul dan seharusnya menang penghargaan tersebut.
Akan tetapi, pada akhirnya kemenangan Ballon d’Or berhasil diberikan kepada Rodri, yang mampu mengungguli Vinicius Jr, yang finish di posisi kedua. Terdapat selisih dalam pemungutan suara, yakni sebanyak 41 poin.
Rekor Terbanyak Sedunia! Ronaldo Cetak Gol Ke-908 di An-Nassr vs Al Ain
Setelah mengejutkan publik karena kemenangannya pada penghargaan Ballon d’Or. Kini Rodri kembali membuat warganet dan pecinta sepak bola heboh karena komentarnya di luar lapangan.
Komentar Rodri tersebut berasal dari luar lapangan, tepatnya ketika wawancara di program El Hormiguero. Bagi para penggemar CR7, Rodri dianggap telah menjatuhkan Ronaldo.
“Lionel Messi adalah pemain terbaik sepanjang masa, tanpa keraguan,” ungkapnya.
“Cristiano berhasil menyamai Messi tanpa bakat alami. Namun, kami yang pernah berhadapan langsung dengan keduanya merasakan perbedaan yang signifikan. Kami tidak ingin Cristiano masuk ke kotak penalti karena dia sangat berbahaya di area tersebut. Sementara itu, dengan Messi, ancaman selalu ada di seluruh lapangan,” tambah Rodri.
Rodri memiliki pengalaman berharga saat berhadapan langsung dengan dua pemain legendaris tersebut. Saat bermain untuk Atletico Madrid, ia pernah menghadapi Ronaldo di Liga Champions, termasuk dalam pertandingan ikonik di mana Ronaldo mencetak hattrick yang mengubah jalannya laga.
Sementara itu, Rodri juga pernah melawan Messi ketika bintang Argentina tersebut masih membela Barcelona di La Liga. Menurut Rodri, kehebatan Messi membuat semua pemain lawan selalu waspada.
“Ketika Messi memegang bola, pikiran pertama Anda adalah: ‘Ini bahaya.’ Dalam pertemuan pertama saya dengannya, saya mencoba merebut bola, tetapi dia menghindar seperti matador mengelak dari banteng. Saya langsung merasa sesuatu yang buruk akan terjadi,” ujarnya.
Rodri juga menyoroti perbedaan signifikan antara kedua megabintang sepak bola ini. Ronaldo terkenal karena insting tajamnya di kotak penalti, sementara Messi di anggap lebih berbahaya karena ancamannya bisa datang dari berbagai posisi di lapangan.
Meskipun begitu, perbandingan antara Ronaldo dan Messi tidak untuk menjadi ajang permusuhan antar penggemar. Bagaimanapun, keduanya sama-sama memiliki perjalanan hebat semasa karirnya di dunia sepak bola.***