KoranMandala.com -Timnas Indonesia akan mengikuti kompetisi paling bergengsi di Asia Tenggara yaitu Asean Cup 2024 (AFF).
Skuad Shin Tae Yong akan memulai pertarungannya, pada tanggal 9 Desember 2024 menghadapi Myanmar.
Tetapi walaupun AFF sudah semakin dekat, Shin Tae Yong belum kunjung umumkan keseluruhan pemain yang akan memperkuat Timnas di kompetisi tersebut.
Erick Thohir Pastikan Penjaga Gawang FC Dallas, Tak Akan Bermain di ASEAN CUP 2024
Bahkan banyak spekulasi yang tersebar diluaran sana terkait pemanggilan pemain, termasuk pemanggilan Bomber muda Indonesia Rafael Struick.
Rafael kabarnya, menjadi salah satu pemain yang di panggil Shin Tae Yong ke dalam Skuad Timnas Indonesia dalam kompetisi AFF.
Tapi, Ketua Umum PSSI membawa kabar terbaru terkait pemain keturunan Belanda tersebut. Menurutnya Rafael akan di lepas klubnya.
Jika Timnas Indonesia bisa melaju lebih jauh hingga fase akhir AFF 2024.
“Kalau Rafael Struick, kemarin saya mendengar info, Bribane (Klub Rafael) belum melepas di fase penyisihan, jika sampai semi final dan final baru dilepas” Kata Erick.
Target PSSI sendiri di Piala AFF tahun ini adalah juara, walaupun seperti Shin Tae Yong katakan Timnas akan di hiasi pemain muda.
Jadwal Timnas Indonesia di Asean Cup (AFF) 2024
Senin, 9 Desember : Myanmar Vs Indonesia
Kamis, 12 Desember 2024 : Indonesia Vs Laos
Minggu 15 Desember 2024 : Vietnam Vs Indonesia
Kamis, 21 Desember 2024 : Indonesia Vs Filipina.***