KoranMandala.com -Persib Bandung gagal menang saat hadapi Port FC di pertandingan ACL Two Grup F, dengan skor akhir 2-2.
Pertandingan dilaksanakan di Phatum Thani Stadium, Thailand, Kamis 28 November 2024,Pukul 21.00 WIB. Persib bermain kurang optimal di pertandingan ini.
Banyak kesalahan, dan blunder blunder dari para pemain,yang membuat permainan tidak sebaik pada saat hadapi Lion City.
Terlihat beberapa pemain tidak dalam permainan terbaik di pertandingan ini. Sejak laga dimulai Maung Bandung lemah dalam antisipasi crossing.
Alhasil terjadi dua goal dalam skema yang sama yaitu dimulai dari umpan umpan silang yang gagal di antisipasi pemain belakang Persib.
Goal yang diciptakan Port dua duanya dilesakan Lomsana Doumboya, dan selalu terjadi di titik Gustavo Franca dan Robi Darwis.
Walau,Persib mampu membalas lewat Penalti Ciro dan sundulan David Da Silva di menit akhir pertandingan.
Sebenarnya, Maung Bandung hampir memenangkan pertandingan. Jika Ciro Alves tidak gagal melesakan bola di menit akhir.
Dengan hasil ini, tentu memperberat peluang Pangeran Biru untuk lolos ke babak berikutnya, walaupun peluang itu masih ada.
Tetapi bergantung pada hasil Port FC menghadapi Lion City. Jika Persib ingin lolos Lion City harus kalah oleh Port.
Di sisi lain, Pangeran Biru harus menang saat bermain di kandang menghadapi Zhejiang FC, tanggal 5 Desember mendatang.
Persib masih terjebak di dasar klasemen Grup F, dengan koleksi 5 Point.***