KoranMandala.com –Atlético Madrid meraih kemenangan besar 5-0 saat bertandang ke markas tim juru kunci, Valladolid, pada Sabtu (30/11/24) atau Minggu dini hari WIB.
Kemenangan ini membawa Atlético ke posisi kedua di La Liga, dengan Antoine Griezmann mencetak salah satu gol terbaik musim ini. Berhasil turunkan Real Madrid ke posisi ketiga.
Dengan performa yang luar biasa, tim berjuluk Los Rojiblancos itu kini mencatat tujuh kemenangan beruntun di semua kompetisi. Mereka unggul dua poin dari Real Madrid yang berada di posisi ketiga, yang akan menghadapi Getafe.
Reuni Real Madrid: Ronaldo Bertemu Nacho di Al-Nassr vs Al-Qadisiyah
Atlético hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen, Barcelona, setelah tim Blaugrana (julukan Barcelona) secara mengejutkan kalah 2-1 di kandang dari Las Palmas pada Sabtu Sabtu (30/11/2024) malam WIB.
Di Stadion José Zorrilla, Clement Lenglet membuka keunggulan Atlético pada menit ke-5. Disusul gol dari Julián Álvarez yang memanfaatkan bola pada menit ke-35.
Rodrigo De Paul, pemain internasional Argentina lainnya, menambah keunggulan dua menit kemudian (37′), sebelum Griezmann mencetak gol spektakuler pada menit ke-52.
Griezmann melakukan umpan satu-dua dengan Julián Álvarez, ia melewati bek lawan, lalu dengan tenang men-chip bola ke gawang.
“Setiap pemain ingin para penggemar menikmati permainan kami. Saya merasa sangat baik dan berharap bisa memberikan lebih banyak,” ujar Griezmann.
Gol penutup Atlético dicetak oleh penyerang Norwegia, Alexander Sørloth, pada menit ke-90+2.***