KoranMandala.com – Persib Bandung menutup tahun 2024 dengan hasil yang memuaskan, dimana pasukan Maung Bandung berhasil mengulingkan Persebaya Surabaya di Puncak Klasemen Liga 1 2024/2025 putaran pertama.

Namun PR besar menunggu Persib Bandung di putaran kedua. Dimana Tim berjuluk Maung Bandung itu, harus segera berbenah untuk memastikan puncak klasemen Liga 1 bisa di pertahankan hingga akhir musim.

Mantan pemain Persib Bandung era 90 an, Sujana menilai Bojan Hodak harus bisa mendatangkan sejuamlah pemain yang bisa memperkuat tim yang ada saat ini.

Prediksi Laga Persis Solo vs Persib Bandung: Ujian Terakhir Putaran Pertama BRI Liga 1 2024-2025

“Untuk pemain yang ada saat ini cukup bagus, tinggal pelatih bisa meramu pemain muda dan mendatangkan pemain yang memiliki kualitas yang rata,” kata Sujana saat dikonfirmasi tim Koran Mandala Senin 30 Desember 2024.

Pemain yang memiliki julukan Sujagol itu menilai, Bojan Hodak harus bisa mendatangkan striker yang sepadan dengan David da Silva.

Karena Kata dia, setiap kali pemain asal Brazil itu absen membela Maung Bandung, Persib Bandung selalu kesulitan mencetak gol.

“Kalau saya menyarankan Persib bisa mendatangkan Striker Persija Jakarta Gustavo Almeida,” ucapnya.

Pasalnya pemain yang memiliki nilai Market sebesar 5,21 Miliar itu menjadi penyerang paling subur di Liga 1.

“Kalau kata saya Almeida bisa menjadi pelapis David yang sepadan,” ucapnya.

Apalagi, saat ini Gustavo Almeida menjadi topskor Liga 1 sementara, dengan mencetak gol 11 gol dari 16 pertandingan.***




Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis

PT MANDALA DIGITAL MEDIA
Jl. Waluh No 12, Malabar,
Kecamatan Lengkong,
Kota Bandung, Indonesia

bisniskoranmandala@gmail.com

Exit mobile version