KoranMandala.com – Ernando Ari tampil luar biasa ketika membela Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-25 Liga 1 2024-2025.

Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (1/3/2025), Persebaya sukses menundukkan Persib Bandung dengan skor mencolok 4-1.

Gol kemenangan Persebaya berasal dari bunuh diri Marc Klok pada menit ke-61, serta gol dari Rizky Dwi (79′), Bruno Moreira (82′), dan Francisco Rivera (90+2′).

Calvin Verdonk Tampil Kokoh di Jantung Pertahanan NEC Kontra Feyenoord

Sementara itu, Persib hanya mampu membalas lewat Ryan Kurnia pada menit ke-89.

Pujian untuk Ernando Ari dari Pelatih Persib

Penampilan impresif Ernando Ari mendapat apresiasi dari pelatih Persib, Bojan Hodak. Menurutnya, kiper berusia 22 tahun tersebut melakukan beberapa penyelamatan krusial yang menggagalkan peluang emas timnya.

Hodak juga mengakui bahwa kekalahan ini disebabkan oleh keputusannya sendiri dalam menerapkan strategi.

Salah satu keputusannya adalah memasukkan kiper muda, Sheva Sanggasi, untuk menggantikan Kevin Ray Mendoza.

“Babak kedua saya mengambil risiko dengan memasukkan kiper muda dan bermain dengan empat penyerang. Kali ini, risikonya tidak berhasil,” ujar Bojan Hodak dikutip dari laman resmi Persib.

Kans Sang Kiper Masuk Timnas Indonesia

1 2



Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis
Exit mobile version