KoranMandala.com -Klasemen BRI Liga 1 Indonesia terbaru, setelah Persebaya kalahkan Persib Bandung selengkapnya dalam artikel ini.
Persib Bandung harus mengakui keperkasaan Persebaya Surabaya, di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu 1 Maret 2025.
Maung Bandung harus takhluk 4-1 atas tuan rumah Bajul Ijo. Pertandingan sempat berimbang, sebelum pada babak yang kedua Persebaya mampu menceploskan banyak goal.
Sheva Sanggasi Berharap Jauh Lebih Baik dan Petik Pelajaran, Setelah Menghadapi Persebaya
Dengan hasil ini, otomatis sedikit merubah pergeseran di table klasemen BRI Liga 1, walaupun Persib Bandung masih tetap tempati posisi puncak.
Namun gap point Maung Bandung dengan Dewa United di urutan kedua kian menipis. Skuad asuhan Jan Olde Riekering mulai menempel ketat Persib.
Tersisa jarak 5 point antara Persib Bandung dan Dewa United, akibat Ciro Alves cs kalah atas Persebaya Surabaya.
Persaingan Papan Atas Menjadi Semakin Ketat
Dengan kalahnya Persib oleh Pesebaya dan kemenangan Dewa United atas Persik Kediri 1-2, otomatis persaingan point tiga besar table klasemen menjadi tidak terlampau jauh.
Semua tim memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi juara BRI Liga 1 Indonesia pada musim ini. Berbeda dengan sebelumnya saat Persib unggul jauh.
Jika tak ingin kehilangan kesempatan untuk juara, maka Skuad besutan Bojan Hodak harus dapat menyapu bersih sembilan laga tersisa dengan kemenangan.
Karena jika kembali kehilangan point, akan menjadi kesempatan untuk tim tim lain di bawahnya merangsek ke urutan pertama.