Koran Mandala -Persib Bandung menjadi salah satu tim Liga 1 yang sama sekali tak menyumbangkan pemain ke Timnas Indonesia.

Diketahui Timnas telah mengumumkan 27 pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pada Minggu 9 Maret 2025.

Namun, tak ada satu pun punggawa Pangeran Biru yang terpanggil oleh Patrick Kluivert dari 27 nama tersebut.

Kehilangan Beberapa Pilar, Bojan Hodak Pastikan Persib Akan Kerahkan Yang Terbaik

Menanggapi hal tersebut, Juru Latih Persib, Bojan Hodak tak ingin menanggapi lebih jauh terhadap situasi tersebut.

“Saya tidak bisa melakukan apapun, karena itu bukan pekerjaan saya (Pelatih Timnas Indonesia). Ini adalah pekerjaan dia (Patrick Kluivert)” kata Bojan Hodak.

Dalam Beberapa Tahun Terakhir Persib Bandung Nihil Pemain

Sudah beberapa tahun ini, memang tidak ada punggawa Maung Bandung yang dipanggil Timnas Indonesia.

Pemain pemain seperti Klok, Edo dan Irianto yang biasanya menjadi langganan Timnas. Dalam beberapa tahun ini sudah jarang mendapat Garuda Calling.

Walaupun, Persib merupakan tim juara liga Indonesia dan sedang bertengger di urutan pertama BRI Liga 1 Indonesia.

Beckham Putra Layak Mendapat Kesempatan 

Sebenarnya ada beberapa pemain Pangeran Biru yang layak untuk memperkuat Timnas Indonesia, seperti Beckham Putra.

Beckham Putra merupakan pemain muda potensial yang selalu menjadi andalan Bojan Hodak. Pemain 23 tahun ini bahkan salah satu pilar penting di tim.

Di usia yang masih terlampau muda, Beckham selalu memperlihatkan kematangannya dalam bermain.

Tak khayal kehadirannya selalu berpengaruh di dalam lapangan.***




Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis
Exit mobile version