Koran Mandala – Beckham Putra dan Ciro Alves bermain baik saat menghadapi Semen Padang, Senin 10 Maret 2025 di Stadion Agus Salim.
Keduannya menjadi aktor penting di balik kemenangan Pangeran biru. Ciro menampilkan kontribusinya dalam setiap goal Persib.
Sedangkan, Gelandang muda Beckham Putra berperan penting dalam menciptakan dua goal kemenangan Pangeran Biru.
Persib Bandung Resmi Dibubarkan Setelah Menang Atas Semen Padang
“Ciro Alves Sangat bagus. Saya pikir, Ciro bermain bagus, Beckham juga tampil dengan baik begitu juga dengan David da Silva yang baru saja kembali bergabung ke dalam tim,” kata Bojan.
Tak lupa, Bojan Hodak memuji terhadap keseluruhan punggawanya yang melakukan tugasnya dengan baik. Terutama pada babak yang kedua vs Semen Padang.
“Penampilan sangat baik dari semua pemain di laga ini (Vs Semen Padang). Ini menjadi hal yang sangat penting untuk kami dalam menjalani sisa tujuh pertandingan” lanjut mantan Pelatih Kuala Lumpur FC ini.
Tersisa 7 Laga Final Untuk Kembali Menjadi Sang Juara
Persib Bandung menyisakan 7 laga tersisa kedepan. 7 laga sisa ini harus dimanfaatkan dengan baik oleh skuad besutan Bojan Hodak.