Koran Mandala – Jay Idzes siap hadapi Napoli di Serie A 2024/2025

Para pemain Timnas Indonesia yang berkarier di luar negeri akan kembali membela klub masing-masing pada akhir pekan ini.

Salah satu laga yang paling dinantikan adalah penampilan Jay Idzes bersama Venezia di Serie A.

Bukan Cuma Egy Maulana Vikri, Patrick Kluivert Akan Coret Enam Pemain Lagi

Kapten Tim Garuda tersebut akan memimpin Venezia menghadapi Napoli di Stadio Pier Luigi Penzo, Minggu (16/3/2025) malam WIB.

Laga ini menjadi ujian berat bagi Venezia, mengingat Napoli sedang dalam performa terbaik di bawah asuhan Antonio Conte.

Napoli tak terkalahkan dalam dua laga terakhir Serie A dengan catatan satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Mereka juga tengah bersaing memperebutkan gelar juara dan berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan 60 poin, hanya terpaut satu angka dari pemuncak klasemen.

Sebaliknya, Venezia masih kesulitan keluar dari tren buruk. Jay Idzes dan rekan-rekannya belum pernah menang dalam 11 pertandingan terakhir Serie A.

Saat ini, Venezia berada di posisi ke-19 dengan 19 poin, tertinggal lima angka dari zona aman yang dihuni Parma di peringkat ke-17.

Tantangan semakin berat karena Venezia selalu kalah dalam tiga pertemuan terakhir melawan Napoli di Serie A.

1 2



Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis
Exit mobile version