“Sepak bola itu 50:50, tapi tentu kita ingin hasil terbaik. Semua mau yang terbaik, kan?” ujar Erick Thohir di Hotel Fairmont, Jakarta, Minggu (16/3/2025).

Saat ditanya mengenai peluang empat pemain baru masuk skuad utama, Erick menyerahkan keputusan kepada tim pelatih.

Ia menilai kondisi fisik mereka cukup baik karena rutin bermain di klub masing-masing.

Hukuman Naik Berat Badan di Masa Libur, Tak Berlaku Untuk 3 Pemain Persib Ini

Posisi Krusial di Klasemen Grup C

Timnas Indonesia kini berada di posisi ketiga klasemen Grup C dengan tiga poin. Mereka hanya terpaut satu poin dari Australia di posisi kedua yang mengemas tujuh poin.

Situasi ini membuat laga melawan Socceroos sangat penting bagi perjalanan skuad Garuda menuju Piala Dunia 2026.

Meskipun target utama PSSI adalah lolos ke Piala Dunia 2030-an, Erick Thohir menegaskan bahwa kesempatan kali ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

Ia percaya dengan skuad yang ada, mimpi tampil di Piala Dunia 2026 bukan hal mustahil.

“Walaupun terasa cepat, tapi momentum tidak datang dua kali. Dengan beberapa pemain yang ada sekarang, kita harus coba,” tegas Erick Thohir.

Dengan persiapan matang, tambahan pemain baru, dan debut pelatih berpengalaman seperti Patrick Kluivert, Timnas Indonesia bertekad memberikan perlawanan sengit di kandang Australia.*

1 2



Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis
Exit mobile version