Tim asuhan Imran Nahumarury sedang dalam performa terbaik. Mereka belum terkalahkan dalam 11 laga terakhir dan siap memberikan perlawanan sengit.
Sementara itu, laga pamungkas hari ini mempertemukan PSM Makassar vs Bali United di Stadion B.J. Habibie, Parepare, pada pukul 19.00 WIB. Bali United kini tengah mengalami krisis performa.
Tujuh pertandingan tanpa kemenangan menjadi catatan kelam untuk tim asuhan Teco. Kekalahan dari Persib pada pekan lalu (1-2) menjadi puncaknya, hingga Teco akhirnya memilih mundur dari kursi pelatih.
Kini, skuad Bali United datang dengan ambisi mengakhiri tren negatif tersebut.
Tiga pertandingan ini bakal berlangsung sengit dan sarat drama. Setiap tim datang dengan tekanan dan harapan besar.
Jangan lewatkan aksi-aksi menarik di lapangan hijau hari ini!*