KORANMANDALA.COM – Latvia akan menantang Armenia dalam fase Grup D Kualifikasi Piala Euro 2024 pada Kamis, 12 Oktober 2023.
Kick-off Latvia vs Armenia berlangsung di Stadion Skanto pukul 23.00 WIB. Simak link live streaming di akhir artikel ini.
Jelang duel kontra Armenia, Latvia belum meraih satupun kemenangan dalam lima laga terakhir pada Kualifikasi Piala Euro 2024.
Pada laga terakhirnya, Latvia dipermalukan Wales 0-2. Dua gol Wales dicetak oleh Aaron Ramsey dan David Brooks.
Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Euro 2024 Pekan Ini: Ada Belanda, Spanyol, dan Italia
Saat ini, Latvia berada di urutan papan bawah klasemen sementara Grup D Kualifikasi Piala Euro 2024 tanpa poin.
Sementara itu Armenia meraih dua kemenangan dalam lima pertandingan terakhir. Sementara tiga lainnya berbuah satu hasil imbang dan dua kekalahan.
Berkat hasil tersebut, Armenia menempati peringkat ketiga klasemen sementara Grup D Kualifikasi Piala Euro 2024 dan mengoleksi tujuh poin.
Pertandingan ini akan menjadi kesempatan Armenia untuk kembali meraih kemenangan setelah laga terakhir dikalahkan oleh pemuncak klasemen, Kroasia 0-1.
Baca Juga: Rekap Hasil Liga Europa 2023-2024: AS Roma dan Liverpool Berpesta
Akan tetapi, Latvia juga akan berusaha semaksimal mungkin demi meraih hasil penuh dalam pertandingan kali ini.
Prediksi Susunan Pemain
Latvia: Roberts Uldrikis, Raimonds Krollis, Alvis Jaunzems, Eduards Emsis, Saveljevs, J. Ikaunieks, Savalnieks, Marcis Oss, Kaspars Dubra, Sorokins, Roberto Ozols
Pelatih: Dainis Kazakevics
Armenia: Grant-Leon Ranos, Lucas Zelarayan, Tigran Barseghyan, Dashyan, Ugochukwu Iwu, Spertsyan, Tiknizyan, Calisir, Harutyunyan, Mkrtchyan, Cancarevic
Pelatih: Oleksandr Petrakov