Timnas Indonesia seperti diketahui akan menjalani laga leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sebelumnya, pada laga leg pertama, Indonesia berhasil mengantongi kemenangan 6-0 di GBK, Jakarta.
BACA JUGA : Messi Memenangkan Golden Ball 2023 Singkirkan Haaland?
Untuk menghadapi laga tersebut, Indonesia setibanya di Brunei beberapa hari lalu, fokus latihan di Stadion Padang dan Belapan, Kompleks Olahraga Bandar Seri Begawan.
Penetrasi ke pertahanan
Pada bagian lain, Klock mengatakan, jika berkaca kepada latihan persiapan, pada laga lawan Brunei tersebut, Timnas Indonesia tidak akan bertahan.
Meski sudah mengantongi kemenagna 6-0 dari leg pertama, Timnas Indonesia kemungkinan akan tampil menyerang seperti ciri khasnya.
BACA JUGA: Jelang Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Timnas Indonesia Tiba di Brunei
Menurut Klok, saat latihan, pelatih mengarahkan untuk bisa penetrasi ke pertahanan lawan, agar bisa cetak gol.
“Kita lihat bagaimana kita bisa penetrasi (ke pertahanan) mereka, bisa cetak gol, sedikit finishing,” kata Klok yang dalam leg pertama digantikan oleh Ricky Kambuaya di awal babak kedua. (ape)***