Tangkapan layar – Mantan pemain Real Madrid, James Rodriguez mengakhiri kontrak dengan Olympiacos
KORANMANDALA.COM – James Rodriguez merupakan mantan bintang Real Madrid yang saat ini berusia 31 tahun, ia bergabung dengan tim asal Yunani tersebut pada awal musim ini.
Tapi setelah hanya memainkan 23 pertandingan untuk Olympiacos, dia kini telah dibebaskan.
Dikutip Koran Mandala dari twitter Fabrizio Romano.
“James Rodriguez telah berpisah dengan Olympiacos. Kontrak diakhiri dengan segera – karena bintang Kolombia itu akan meninggalkan klub,” tulis Farbrizio
“James sekarang akan tersedia sebagai agen bebas di bursa tranfer,” sambung Fabrizio
Rodriguez, sempat menjadi pemain terbaik dunia setelah enam golnya untuk Kolombia di Piala Dunia 2014.
Saat ini ia berstatus pemain bebas transfer dan sedang mencari klub baru untuk keempat kalinya dalam tiga tahun.
Menurut AS, Galatasaray dan Besiktas telah dikaitkan dengan kepindahan penyerang Amerika Selatan itu.
Dia mengantongi 37 gol dalam 123 pertandingan untuk raksasa Spanyol, sebelum berangkat ke Everton pada 2020.
Selama menjadi bagian dari Los Blancos, James juga menghabiskan dua musim dengan status pinjaman di Bayern Munich.
Musim yang suram di Goodison Park membuatnya pergi ke tim Qatar Al-Rayyan pada 2021.
Ia hanya tampil 16 kali dalam 12 bulan, dia meninggalkan tim Timur Tengah itu untuk bergabung dengan Olympiacos.
Selain itu, karir klubnya terus menurun dan hingga saat ini dia masih menerima caps untuk negaranya.
Rodriguez kini telah membuat 90 penampilan untuk Kolombia dan mencetak gol baru-baru ini pada bulan lalu saat bermain imbang 2-2 dengan Korea Selatan.***