KORANMANDALA.COM – Media sepakbola Vietnam, Bongdaplus, mengungkap beberapa pemain Timnas Indonesia yang cedera jelang babak kedua Kualifikasi Dunia 2026.
Salahsatu pemain yang disebut media Vietnam tersebut adalah bek Sandy Walsh.
“Jelang babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 – Asia berlangsung, timnas Indonesia mendapat kabar buruk soal kekuatan mereka dengan cederanya sederet pemain, termasuk bek Sandy Walsh.” tulis media tersebut.
Disebutkan bahwa Sandy Walsh adalah pemain Indonesia yang ingin menyikut Van Hau, seorang pemain no 5 Vietnam.
BACA JUGA: 21 Pemain Timnas U-17 Pilihan Bima Sakti, Siapa Saja Nama yang Berdarah Negara Lain?
Keinginan Sandy menyikut Van Hau tersebut, tulisnya, disampaikan kepada media Indonesia suatu ketika, dalam nada bercanda.
Sayangnya, jelang babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026, Sandy cedera.
“Sandy Walsh mengalami cedera dalam pertandingan antara KV Mechelen dan Cercle Brugge di Kejuaraan Profesional Belgia yang berlangsung pada 28 Oktober,” tulis Bongdaplus.
Bagian kaki belakang Sandy, dalam pertandingan itu robek dan memerlukan banyak jahitan.
BACA JUGA: Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17, Ini Jadwal Lengkapnya