KORANMANDALA.COM – Alvaro Morata, pencetak gol terbanyak untuk klubnya Atletico Madrid kemungkinan besar tidak akan bisa berlaga melawan Inter Milan pada leg pertama babak 1/8 Liga Champions, Selasa pekan depan.
Kabar buruk tersebut diungkap klub Atletico Madrid beberapa jam lalu.
Penyebabnya Morata menderita memar tulang di lututnya dan cedera ligamen saat berlaga melawan Sevilla di Piala Raja, Spanyol.
Dalam laga yang berlangsung beberapa hari lalu itu, Morata menangis di lapangan dengan tangan memegang kakinya, hingga harus diganti oleh Memphis Depay di awal babak kedua.
BACA JUGA : Real Madrid vs Girona di La Liga Putaran 24 Minggu Pukul 00.30 WIB, Siapa Unggul?
Akibat cedera tersebut, pencetak gol terbanyak Atletico di semua kompetisi musim ini dengan 18 gol, akan absen selama berminggu.
Termasuk laga yang akan dilewatkan Morata adalah laga lawan pemuncak Serie A Inter Milan di pertandingan penting Liga Champions.
Sejumlah pihak berharap Morata bisa kembali ke markas Atletico Madrid di Metropolitano, pada 13 Maret 2024 mendatang dan berlaga untuk laga kedua Liga Champions lawan Inter Milan.
BACA JUGA : Liga Spanyol, Kalahkan Getafe 0-2, Real Madrid Kembali ke Puncak Klasemen
Morata seperti diketahui merupakan striker andalan Atletico Madrid.