KORANMANDALA.COM – Tiket pertandingan Indonesia vs Vietnam yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis 21 Maret 2024 pukul 20.30 WIB, sudah terjual habis sejak kemarin.
Informasi ludesnya tiket pertandingan laga leg perdana Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 disampaikan akun resmi Timnas Indonesia dan PSSI di media sosial.
“Tiket pertandingan Indonesia vs Vietnam sold out,” demikian infografis yang diunggah @timnas.indonesia dan @pssi, dikutip Kamis 21 Maret 2024.
Dengan demikian, sekira 78 ribu orang, baik suporters Timnas Indonesia maupun Vietnam yang berdatangan ke Indonesia sejak kemarin, akan memadati stadion.
Seperti diketahui, kapasitas Stadion GBK adalah sebanyak 78 ribu tempat duduk.
Sementara harga tiket untuk laga nanti terdiri dari 4 katagori, dari Rp100 ribu hingga Rp750 ribu.
Harus menang
Sementara itu, menghadapi laga nanti, pelatih Indonesia Shin Tae-yong berharap bisa memenangkan pertandingan berapapun skornya.
Kemenangan skuad Garuda, kata dia, akan mempermudah langkah Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026.
Apalagi karena posisi tim Garuda sangat rawan karena sebelumnya kalah dari Irak di laga perdana.
Jika dalam lagi nanti kalah, Indonesia akan berat mendapatkan tiket ke babak berikutnya, putara ketiga kualifikasi.
Karena itu, mendapat poin penuh, sudah menjadi misi utama Shin Tae-yong untuk laga nanti,
“Kami akan mempersiapkan tim ini untuk melawan Vietnam supaya bagaimana caranya kami harus menang,” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.
Menurut catatan, Indonesia vs Vietnam sudah pernah digelar di GBK sebanyak tiga kali.
Hasil dari semua semua laga itu berakhir tanpa pemenang alias berakhir imbang. (ape)