Disebutkan, ketika mengikuti Piala Asia U-23 2024 di Qatar, para pemain Timnas Indonesia U-23 bisa merasakan suhu mencapai 35 derajat celcius.
Namun di Prancis, suhunya berkisar di antara 12 sampai 18 derajat celcius.
“Seperti yang dilihat, para pemain menggunakan jaket tebal karena suhu lumayan dingin. Jadi paling penting sebenarnya kontrol kondisi pemain, jadi secara psikologis juga mulai capek dan lelah, jadi kita harus kontrol supaya kondisi pemain tetap fit,” ucap Shin Tae-yong.
Hal lain yang menjadi masalah bagi Shin Tae-yong adalah kondisi lapangan tempat latihan di Prancis. Ia menilah kualitas lapangannya di bawah standar.
“Memang di bawah standar, ya, tidak seperti di Doha. Tetapi katanya di sini yang rumputnya paling baik. Jadi mau tidak mau kita harus adaptasi dengan situasi dan kondisi di sini,” kata Shin Tae-yong.
Terlepas dari hal itu, Shin Tae-yong mengatakan sangat yakin timnya tidak akan menghadapi masalah ketika pertandingan berlangsung Kamis nanti. (ape)***