KORANMANDALA.COM – Babak pertama playoff Olimpiade 2024 yang berlangsung di Stade Pierre Pibarot, Clairefontaine, Kamis 09 Mei 2024 malam WIB, Timnas Indonesia U-23 langsung ditekan Tim Guinea U-23.
Di awal pertandingan, Timnas Guinea U-23 mengambil inisiatif dengan menekan pertahanan Indonesia U-23, melakukan pressing sejak di lini serang.
Indonesia U-23 mencoba merespons dengan sesekali melakukan serangan balik, namun upaya mereka belum mampu mencetak gol dalam 10 menit pertama.
Guinea mulai mendominasi untuk menyerang, namun upaya-upaya serangan mereka masih bisa dipatahkan oleh pertahanan Timnas Indonesia U-23.
Pada menit ke-17, Timnas Indonesia U-23 mendapat peluang untuk melakukan serangan balik. Bola disalurkan ke sisi kiri kepada Arhan, yang kemudian melakukan dribel ke tengah dan melepaskan tembakan dengan kaki kanannya. Namun sayang, tembakannya mudah ditangkap oleh kiper.
Pada menit ke-27, Witan melakukan pelanggaran dengan melanggar lawan yang akan menerima umpan silang dari sisi kiri di dalam kotak penalti.
Eksekusi penalti dilakukan oleh Ilaix Moriba pada menit ke-28 dan berhasil dengan sempurna, membuat skor menjadi 0-1.
Duel kemudian berlanjut dengan ketegangan tinggi. Timnas Indonesia U-23 berusaha menekan pertahanan Guinea namun mengalami kesulitan dalam menciptakan peluang berbahaya di area lawan.
Pada menit ke-40, Marselino memiliki kesempatan untuk melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, sayangnya, bola masih melebar dari sasaran.
Lalu pada menit ke-45, serangan dari Indonesia menciptakan ancaman di pertahanan Guinea. Bola hendak ditendang oleh Struick, tetapi lawan lebih cepat untuk menghalau bola keluar lapangan.
Pada menit 45+5, gawang Indonesia hampir kebobolan lagi. Nathan terlalu lama mengendalikan bola di depan kotak penalti, yang membuat lawan berhasil mencuri bola dan melepaskan tembakan di dalam kotak penalti. Untungnya, peluang itu berhasil diantisipasi oleh Ernando.
Tak ada gol tambahan yang tercipta di babak pertama ini, sehingga skor tetap 0-1 untuk keunggulan Guinea U-23 atas Indonesia U-23.
Memasuki babak kedua, kedu tim saling serang. Tapi tak membuahkan gol.
Kedudukan 0 – 1 untuk kemenagan Tim Guinea tetap bertahan hingga peluit akhir berbunyi.
Pluit itu menjadi pertanda mimpi Garuda Muda untuk merumput di lapangan hijau Paris menjadi kandas.- ***