KORANMANDALA.COM – Hasil leg kedua final Liga 1 2024 antara Persib Bandung vs Madura United yang berlangsung pada Jumat 31 Mei 2024 berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Persib Bandung.
Gol-gol dari David da Silva, Marc Klok, dan Beckham Putra di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, memastikan Maung Bandung menjadi juara Liga 1 2024 dengan agregat 6-1. Ini merupakan gelar juara Liga Indonesia pertama bagi Persib dalam satu dekade terakhir.
Ketiga gol Persib Bandung tak lepas dari peran Ciro Alves. Dalam laga ini, Ciro Alves tampil memukau. Ia bermain sangat cantik dan tidak ego. Terbukti, 3 gol Persib Bandung diarsiteki Ciro.
Keberhasilan Persib Bandung menjuarai Liga 1 2024 didasarkan pada kemenangan 3-0 di leg pertama final yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Dalam pertandingan tersebut, Madura United mampu menahan Persib hingga menit ke-69. Namun, setelah gol Ciro Alves pada menit ke-70, pertahanan Madura United runtuh. Pada injury time babak kedua, David da Silva menambah dua gol lagi ke gawang Madura United.
Persib Bandung berhasil lolos ke playoff Championship Series 2024 setelah menjadi runner-up musim reguler Liga 1 2024.
Di semifinal, tim asuhan Bojan Hodak mengalahkan Bali United dengan agregat 4-1. Sementara itu, Madura United mengejutkan banyak pihak dengan melaju ke final setelah menundukkan juara musim reguler, Borneo FC, dengan agregat 4-2.
Namun, di final Liga 1 2024, Madura United tidak mampu mengalahkan Persib dalam dua leg pertandingan. Persib tampil dominan, dan David da Silva menjadi top skor Liga 1 2024 dengan 30 gol.
Hasil leg kedua final Liga 1 2024 antara Persib dan Madura United berakhir dengan kemenangan 3-1 bagi Persib, yang memastikan gelar juara dengan agregat 6-1. Pada leg kedua ini, Persib menggunakan formasi 4-3-3, dengan David da Silva, Febri Haryadi, dan Ciro Alves di lini depan. Kiper Persib, Kevin Ray Mendoza, dijaga oleh Nick Kuipers dan Alberto Rodriguez di lini belakang.
Pada babak pertama, Madura United kesulitan menembus pertahanan Persib. Sementara Persib, yang sudah unggul agregat 3-0, bermain dengan tenang.
David da Silva hampir mencetak gol melalui tandukan pada menit ke-5, tetapi bola mengenai mistar gawang. Peluang Madura United melalui sundulan Fachruddin Aryanto pada menit ke-13 dan tembakan Jacob Mahler juga belum berhasil membuahkan gol.
Di babak kedua, Persib mencetak gol pada menit ke-60 ketika tembakan Ciro Alves yang tidak dapat ditangkap sempurna oleh Lucas Frigeri dimanfaatkan oleh David da Silva. Meski Madura United berusaha bangkit, termasuk melalui tembakan Malik Risaldi pada menit ke-69 yang diblok Kevin Mendoza, mereka tetap kesulitan.
Persib menambah keunggulan pada menit ke-86 melalui gol Marc Klok setelah menerima umpan cut back dari Ciro Alves. Di sisa waktu pertandingan, Persib mencetak gol ketiga melalui Beckham Putra setelah menerima umpan dari Ciro Alves. Madura United hanya mampu memperkecil kekalahan melalui penalti Slamet Nurcahyo, mengakhiri pertandingan dengan skor 1-3 dan agregat 1-6.
Dengan hasil ini, Persib Bandung resmi menjadi juara Liga 1 2024.- ***