KoranMandala.com – Persib Bandung meresmikan jersey baru untuk bermain di AFC Champions League (ACL) 2 musim 2024/2025, di Graha Persib jalan Sulanjana Kota Bandung Selasa 27 Agustus 2024.
Jersey yang akan digunakan Pemain Persib di ajang Asia ini memiliki filosofi yang sangat luar biasa yaitu ‘Semangat Biru di Asia’. Dengan detail api yang ada di jersey itu bisa menambah semangat para pemain yang akan berlaga.
Di ACL 2, PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) menggandeng PT Indofood Sukses Makmur sebagai sponsor tunggal.
Baca Juga : Persib Launching Jersey Khusus untuk AFC Champions League 2 Bertema ‘Semangat Biru di Asia’
Commercial Director PT Persib Bandung Bermartabat Sandy Tantra mengatakan jersey yang akan digunakan Dedi Kusnandar dan kawan-kawan itu sebelumnya sudah digunakan saat Persib berlaga di Piala Presiden 2024.
“Sebetulnya, ini bukan Piala Presiden, ini dari awal adalah jersei kami buat AFC. Sengaja kami luncurkan di awal musim sebagai sneak peek agar semangat biru ini sudah berkobar sebelum kami berangkat ke Asia,” kata Sandy.
Dia juga berharap Persib Bandung bisa berbicara banyak di kancah internasional, karena selain membawa nama Persib juga membawa nama Indonesia.
“Dengan adanya dukungan dari Indomie yang juga merupakan brand kebanggaan Indonesia dan telah dikenal luas serta digemari secara global, kami berharap Persib dapat menampilkan yang terbaik dan memberikan kebanggaan bagi Indonesia,” jelasnya.
Sementara itu, Head of Consumer Engagement PT Indofood Sukses Makmur Tbk Fierman Authar mengatakan dukungan Indofood melalui Indomie kepada Persib di kompetisi ACL 2 musim 2024/2025 adalah wujud komitmen Indofood yang secara konsisten telah mendukung sepakbola Indonesia dalam beberapa tahun terakhir.
Selain itu, Indofood telah menjadi sponsor resmi Persib sejak tahun 2015 sehingga dukungan ini merupakan kontinuitas dari kemitraan jangka panjang yang telah terjalin antara Indofood dan Persib.