KoranMandala.com – Skuad Garuda kini tengah berada di jalur yang tepat bersama lahirnya Timnas Indonesia 2.0 untuk mengukir sejarah besar dalam dunia sepak bola.
Di bawah kepemimpinan PSSI dan Erik Thohir, visi besar untuk meloloskan Indonesia ke Piala Dunia semakin mendekati kenyataan.
Salah satu strategi yang mencuri perhatian adalah hadirnya para pemain keturunan yang berpotensi memperkuat skuad Garuda.
Dengan bergabungnya bintang-bintang berdarah Indonesia seperti Jordi Amat, Shayne Pattynama, dan Sandy Walsh.
Kini muncul nama-nama lain yang semakin dekat untuk menjadi bagian dari Skuad Garuda.
Hal ini tidak hanya memberikan harapan baru, tetapi juga mempertegas bahwa Indonesia sedang membangun generasi Timnas Indonesia 2.0 yang lebih tangguh.
Potensi Pemain Keturunan yang Memperkuat Timnas
Berdasarkan postingan media Belanda di instagram @voetbalprimeur, beberapa pemain keturunan berdarah Indonesia telah diidentifikasi sebagai kandidat kuat.
Salah satunya adalah Jairo Riedewald, mantan pemain Crystal Palace yang saat ini bermain untuk Royal Antwerp.
Selain Jairo, nama-nama lain yang mencuat antara lain Ole Romeny, Kevin Diks, Pascal Struijk, dan Delano Ladan.