Fitur Copilot dan Konektivitas
Tablet ini mendukung fitur-fitur AI Copilot dari Microsoft, yang mampu meningkatkan produktivitas dengan fitur seperti live caption dan creator tools untuk sketsa.
Ada juga slot SD card full size yang memudahkan transfer data dari kamera profesional tanpa memerlukan adaptor tambahan.
Dua port USB 4.0 yang ada memungkinkan pengguna menghubungkan dua monitor eksternal, menjadikan tablet ini semakin fleksibel untuk berbagai kebutuhan.
Baterai dan Daya Tahan
Dengan baterai 70W hour, ASUS ProArt PZ13 membuatnya dapat bertahan hingga 12 jam dalam penggunaan standar.
Ini membuatnya sangat cocok untuk pengguna yang sering bekerja di luar kantor tanpa harus terus-terusan mencari colokan listrik.
Waktu pengisian dayanya juga cukup cepat, yaitu sekitar 2 jam 10 menit untuk pengisian penuh.
Kesimpulan
ASUS ProArt PZ13 adalah pilihan sempurna bagi para content creator yang membutuhkan tablet Windows premium dengan performa tinggi.
Fitur-fitur canggih seperti layar OLED, prosesor Snapdragon X Plus, dan dukungan stylus pen membuatnya sangat ideal untuk pekerjaan kreatif.
Dengan tambahan fitur AI Copilot dan konektivitas kelas atas, tablet ini menawarkan fleksibilitas yang sulit tertandingi.***