Desain dengan Bezel Tebal
Meskipun desainnya cukup elegan dengan material premium, bezel layar pada S24 FE masih terasa tebal dibandingkan seri reguler.
Hal ini mungkin terasa kurang premium, terutama jika dibandingkan dengan Galaxy S24 yang memiliki bezel lebih tipis dan simetris di semua sisi.
Pengisian Daya 25W
Salah satu kelemahan utama S24 FE adalah pengisian daya yang terbatas pada 25W. Dengan baterai berkapasitas 4.700 mAh.
Pengisian daya ini cukup lambat jika dibandingkan dengan ponsel lain di kelas harga yang sama, yang sudah mendukung fast charging lebih tinggi.
Samsung Galaxy S24 FE adalah pilihan menarik bagi pengguna yang ingin merasakan performa flagship tanpa harus membayar harga tinggi.
Dengan fitur premium, performa chipset kuat, dan kualitas kamera yang solid, S24 FE mampu bersaing di kelasnya.
Namun, kompromi pada RAM, desain, dan pengisian daya perlu menjadi pertimbangan bagi Anda yang mengutamakan memory dan tampilan.
Jika Anda tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut, S24 FE bisa menjadi opsi yang sangat layak untuk dipertimbangkan.***