Performa Tinggi dengan Chipset Overclocked Snapdragon 8 Gen 4
Samsung Galaxy S25 Ultra akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 4 yang di-overclock, memberikan performa yang lebih tinggi.
Meskipun konfigurasi RAM dan penyimpanan belum terungkap secara detail.
Namun, perangkat ini kemungkinan akan tersedia dengan RAM LPDDR5x hingga 12GB dan penyimpanan UFS 4.0 hingga 1TB, mirip dengan pendahulunya.
Baterai 5000mAh dengan dukungan pengisian cepat 45W akan tetap ada, begitu pula dengan dukungan pengisian nirkabel dan pengisian balik.
Kamera dengan Peningkatan Teknologi
Sistem kamera pada Galaxy S25 Ultra akan membawa peningkatan yang signifikan.
Rumor menyebutkan bahwa perangkat ini akan menyematkan kamera utama 200 megapiksel.
Selain itu juta terdapat kamera telefoto periskop 50 megapiksel dengan kemampuan zoom optik 5x, serta kamera ultrawide 50 megapiksel.
Kabarnya, kamera ultrawide ini akan mendukung autofokus dan mampu mengambil gambar makro, memberikan fleksibilitas lebih bagi pengguna.
Galaxy S25 Ultra juga mendukung perekaman video 4K 60 FPS dan 8K 30 FPS, menjadikannya pilihan yang tepat bagi para pembuat konten.