KoranMandala.com –Mengenal Kairi Jungler andalan, yuk! Kalau yang suka game ini, pasti tak asing dengan Kairi, jungler dari ONIC Esport. Bukan hanya goodlooking, kemampuannya tidak main-main.
Kairi bernama lengkap Kairi Ygnacio Rayosdelsol, lahir di Filipina pada 21 September 2005. Ias juga sempat menjadi player Blacklist Internasional.
Pemain asal Filipina ini bergabung dengan ONIC PH pada 13 November 2020. Kemudian, resmi di ONIC Esport setelah ONIC PH melakukan perombakan di pertengahan 2022.
Rekomendasi Ngedate Bareng Doi murah di Bandung, Gamers Bucin Merapat !
Mengenal Kairi Jungler andalan, sebagai pemain dengan role jungler memang punya kemampuan yang tak main-main. Ia membawa ONIC Esport Indonesia menjadi juara di MSC 2023.
Ingin mengenal Kairi Jungler andalan? Berikut ini rangkuman tentang Kairi dari berbagai sumber.
1. Mantan Player Blacklist Internasional
Ia bergabung pada Juli hingga November 2021 menjadi player di tim Blacklist Internasional, salah satu tim esport Mobile Legend terkuat dari Filipina.
2. Sejak kecil sudah main game
Ia main game sejak usia 3 tahun, loh. Bahkan di usia 5 tahun, Kairi sudah main DOTA meski saat itu hanya melawan AI.
3. Awal mulai main game Mobile Legend
Saat di kelas 7, ia sudah mulai main Mobile Legend pakai tablet sang nenek karena belum punya ponsel sendiri.
Kairi termotivasi saat melihat teman sekolahnya, Edward (di Blacklist), makin lihat memainkan game yang sama.
4. Pernah jadi joki
Ternyata, saat sekolah Kairi pernah jadi joki Mobile Legend, karena uangnya buat beli skin.
5. Ikut turnamen tingkat lokal dengan Edward dan Bon Chan
Saat sekolah menengah, Kairi dengan Edward dan Bon Chan membentuk tim.
6. Sebut Sanz dan Albert jungler terbaik di dunia
Mengutip dari Esport.ID, Kairi pernah menyebut dua player asal Indonesia yaitu RRQ Albert dan ONIC Sanz sebagai jungler terbaik di dunia.