KORANMANDALA.COM – Motor listrik tampaknya mulai menjadi tren baru dalam dunia otomotif, kini giliran PT Smoot Motor Indonesia (SMI) yang ikut meramaikan pasar motor listrik dengan menghadirkan Smoot Zuzu.
Di antara semua motor listrik buatan SMI, Smoot Zuzu menjadi salah satu unit yang paling menyita perhatian publik karena punya keunikan tersendiri yang membuatnya tampil beda daripada motor listrik lainnya.
Jika Anda sedang mencari rekomendasi motor listrik, maka Smoot Zuzu patut Anda pertimbangkan menjadi salah satu pilihan Anda.
Namun, sebelum Anda memboyong motor listrik Smoot Zuzu, ada baiknya Anda menyimak kelebihan dan kekurangan dari motor listrik buatan anak bangsa satu ini.
Baca juga: Ternyata Begini, Skema dan Tutorial Mudah Kredit Motor Listrik Rakata S9, Cicilan Rp300 per Bulan
Salah satu kelebihan yang ditawarkan pada motor ini ada pada harganya yang tergolong relatif terjangkau.
Banyak orang yang masih berpikir bahwa motor listrik selalu memiliki harga yang tinggi.
Namun tidak dengan Smoot Zuzu. Pasalnya, motor listrik satu ini dibanderol dengan harga yang lumayan terjangkau dibandingkan para kompetitornya.
Baca juga: Bukan Sembarang Murah! Spesifikasi Motor Listrik Volta 401 Harga Rp10 Jutaan, Bisa Apa Aja?
Selain harganya yang murah, Smoot Zuzu juga dibekali dengan teknologi yang canggih, mulai dari mesin yang responsif, dan mesin elektrik yang kekinian.
Akselerasinya pun tergolong cepat dan memiliki kekuatan yang dapat memberikan penggunanya pengalaman yang lebih menyenangkan saat berkendara.
Selain pada bagian jeroan, desain yang diusung oleh Smoot Zuzu pun hadir dengan bodi yang futuristrik nan elegan.
Baca juga: Murah Tapi Gak Murahan, Motor Listrik Smoot Zuzu Usung Desain Mirip Vespa
Desainnya yang trendi tak akan membuat para penggunanya minder saat berkendara, membuat Smoot Zuzu digemari oleh banyak orang.
Namun, dibalik semua kelebihannya itu, bukan berarti Smoot Zuzu tidak memiliki kekurangan.
Salah satu kekurangan yang ada pada motor ini berletak pada daya tahan baterai yang tidak terlalu kuat.
Oleh karena itu jika Anda ingin melakukan perjalanan jauh, Anda harus mengisi ulang baterai motor listrik ini secara teratur.
Keterbatasan jarak tempuh juga menjadi kendala utama bagi mereka yang hobi melakukan perjalanan dengan jarak yang jauh.
Selain itu, durasi pengecasan yang dibutuhkan oleh motor listrik Smoot Zuzu juga tergolong membutuhkan waktu yang lama.
Proses pengecasan untuk mengisi baterai motor listrik ini sepenuhnya dapat memakan waktu berjam-jam tergantung jenis casan yang Anda gunakan.(*)