Chipset tersebut juga dipadukan dengan RAM LPDDR4X 8GB dan memori internal UFS 2.2 256GB. Hp ini juga mendukung fitur Extended RAM yang mampu menambah kapasitas RAM hingga 8GB.
Untuk dayanya menggunakan baterai berkapasitas 5.200 mAh. Khusus pada seri Infinix Note 50 Pro mendukung fast charging 90 watt, sedangkan seri reguler hanya 45 watt.
Pada bagian software, Hp ini mendukung untuk menjalankan Android 15 dengan antarmuka XOS 15.
Bukan hanya itu saja, terdapat fitur AI bernama Infinix AI, yang terdiri dari AI Eraser untuk menghapus objek di foto, AI Writing untuk membuat teks, AI Wallpaper Generator untuk membuat gambar, dan Live Translate.
Di Indonesia Infinix Note 50 Pro tersedia tiga pilihan warna di antaranya yaitu Racing Gray, Titan Gray, dan Enchanted Purpule.
Harga Infinix Note 50 Pro di Indonesia
Dengan berbagai spesifikasi dan berbagai fitur menarik yang ditawarkan pada Hp ini, di Indonesia Infinix Note 50 Pro harganya cukup terjangkau.
Adapun harganya hanya 3 jutaan yaitu lebih tepatnya Rp 3.199.000 atau bisa berubah di sewaktu-waktu.(*)