Spesifikasi Itel S23 yang memiliki desain menarik.
KORANMANDALA.COM – Baru-baru ini Itel Mobile telah meluncurkan Hp entry level terbarunya, yaitu Itel S23. Saat diperkenalkan ke publik, HP ini hanya dibanderol 1 jutaan tetapi membekali spesifikasi tinggi di kelasnya.
Bukan hanya spesifikasinya saja yang menjadi daya tarik dari Itel S23, desain yang dimiliki HP ini juga menjadi sorotan. Sebab, ketika terpapar sinar UV, bagian belakang dari HP ini bisa berubah warna.
Lalu spesifikasi menarik apa lagi yang ada pada HP Itel S23 ini? Yuk! Simak artikel ini sampai habis.
Spesifikasi Itel S23
Baca juga: Spesifikasi HP Flagship Realme GT Master Edition
Itel S23 memiliki dimensi 164 x 75,6 x 8,4 mm dengan berat 192 gram.
Dibagian layar, Itel S23 mengusung panel berjeneis IPS LCD berukuran 6,6 inci, refresh rate 90 Hz, resolusi 720 x 1612 piksel, rasio 20:9, dan kerapatan 269 ppi. Dibagian atas layar, diberikan kamera selfie dengan resolusi 8 MP.
Pada segi performa, Itel S23 diotaki dengan chipset UNISOC Tiger T606 yang didukung CPU Octa core (2 x 1,6 GHz Cortex A75 dan 6 x 1,6 GHz Cortex A55) serta GPU Mali G57 MP1.
Baca juga: Performa Dahsyat, Samsung Galaxy S22 Ultra 5G Bikin Betah Pakai Seharian, Simak Spesifikasinya
Sistem operasi yang dijalankan oleh Itel 23 yaitu antarmuka Itel OS 8.6 berbasis Android 12.
Meskipun dibanderol dengan harga 1 jutaan, Itel S23 dilengkapi dengan varian RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.
Beralih ke kamera, Itel S23 dibekali kamera utama beresolusi 50 MP (f/1,8) dan depth 0,3 MP (f/2,4).
Baca juga: Poco X3 Pro, HP Gaming dengan Kamera Luar Biasa, Cek Spesifikasi dan Harga di Sini
Agar pengguna bisa menggunakan HP dengan waktu yang lama, Itel S23 ditopang dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan pengisian daya cepat 10 watt.
Itel S23 menyediakan varian warna yang dapat dipilih oleh pengguna, yakni hitam dan putih.
Itel S23 dibanderol dengan harga Rp1.349.000. (*)