Xiaomi Redmi 12, intip spesifikasi dan harganya di sini bakal rilis 1 Agustus 2023 di Indonesia
KORANMANDALA.COM – Inilah spesifikasi HP Xiaomi Redmi 12 yang bawa kapasitas baterai badak dengan RAM lega.
Perangkat ini baru akan rilis pada 1 Agustus 2023 di Tanah Air, intip bocoran harganya di sini.
Bicara soal spesifikasi, HP Redmi 12 ini dijalankan dengan sistem Android 13 yang dipoles antara muka dengan MUI 14.
Untuk baterainya terbilang badak yakni 5000 mAH dan mendukung fast charging 18 watt.
Baca juga: Cantik dan Menawan, Redmi 12 Edisi Moonstone Sliver yang Rencananya Rilis Agustus Mendatang
Chipset yang ditanamkan berupa MediaTek Helio G88 yang dirancang dengan fabrikasi 12 nm.
Redmi 12 terbagi menjadi dua klaster, yakni inti Arm Cortex-A75 (clock speed 2 GHz) dan enam inti Arm Cortex-A55 dengan clock speed 1,8 GHz.
Chipset itu dipadukan dengan dua opsi RAM dan ruang penyimpanan dengan tiga opsi kombinasi yakni.
Baca juga: Xiaomi 13T Miliki Sertifikat FCC, Ponselnya Dipastikan Segera Menemui Pelanggannya secara Global
4/128 GB
8/128 GB
8/256 GB
Sistem keamanan HP ini perangkat yang diadopsi adalah pemindai sidik jari yang terintegrasi dengan tombol daya dan pemindai wajah berteknologi AI.
Baca juga: 3 Jutaan Udah Bisa Dapet HP Xiaomi Redmi Note 12 Pro yang Dibekali Chipset Mediatek Dimensity 1080
Untuk bagian belakang, ada dua kamera yakni Ultrawide 8 MP (f/2.2) dengan sudut pandang 120 derajat dan lensa makro 2 MP (f/2.4)
Lalu untuk layar, Redmi 12 ini mengusung bapel LCD seluas 6,79 inci dan menawarkan resolusi Full HD Plus (2460 x 1080 piksel).
Sebelumnya, HP Redmi 12 ini sudah launching di Thailand dibanderol dengan harga 5,299 baht atau sekitar Rp2,28 juta.
Baca juga: Fakta Unik dibalik Lagu Seven dari Jungkook BTS, Interaksi dengan Han So He Bikin Penggemar Gemas
Pilihan warna beragam mulai dari Midnight Black, Sky Blue, dan Pola Silver. (*)