Ini dia HP murah mirip iPhone 14 Pro yang membawa Kapsul Mini dan desain elegan dengan harga terjangkau, Realme C53 NFC.
KORANMANDALA.COM – Realme baru saja meluncurkan HP murah terbarunya di Indonesia yang diberi nama Realme C53 NFC.
Terlihat dari desain yang dibawa HP murah Realme C53 NFC ini seperti iPhone 14 Pro, menjadikan HP murah ini layaknya HP mahal yang elegan.
Di bagian belakang HP murah Realme C53 NFC ini terdapat kamera yang tersusun secara zigzag atau sering disebut ‘boba’.
Kamera yang dibawa Realme C53 NFC ini beresolusi 50 MP yang sudah didukung dengan teknologi AI. Realme juga mengklaim, bahwa hasil kamera ini dapat memberikan kualitas yang jernih dengan detail yang rinci.
Baca juga: Harga Anjlok! Tablet Murah Samsung Tab A 8.0 Bawa Spesifikasi Andal dan Fitur Menarik
Sedangkan di bagian depan terdapat kamera selfie dengan resolusi 8 MP yang dibalut dengan Kapsul Mini seperti Dynamic Island yang ada pada iPhone 14 Pro dan Pro Max.
Kapsul mini yang ada pada Realem C53 NFC ini berguna untuk memberikan informasi, seperti penghitung langkah kaki, status baterai, dan notifikasi penting.
Meskipun bagian dalamnya belum dijelaskan secara rinci, Realme C53 NFC dipastikan didukung dengan delapan init (octa core) yang dipadukan dengan RAM luas 6 GB dan memori internal 128 GB. Memori yang ada pada HP murah ini juga masih bisa diperluas dengan menambakan memori eksternal hingga berkapasitas 2 TB.
Baca juga: Tablet Nyaman Buat Nonton! Moto Tab G70 Bawa Baterai Tahan 2 Hari dengan Layar Luas, Padahal Harga Cuma Segini
Sistem operasi yang dijalankan Realme C53 NFC berbasis Android 13 dengan antarmuka Realme UI T Edition.
Fitur lainnya yang terdapat pada Realme C53 NFC yaitu slot microSD, speaker UltraBoom, dual SIM, dan pemindaian sidik jari pada bagian pinggir HP.
Meskipun memiliki desain layaknya iPhone 14 Pro, Realme C53 NFC ini hanya dibanderol dengan harga Rp2.099.000. (*)