Serangan demi serangan dari RRQ tak mampu dibendung oleh DEWA United. Hingga akhirnya, lewat satu dorongan terakhir, RRQ mengamankan kemenangan pada menit ke-10, mengukuhkan langkah mereka menuju gelar juara paruh musim MPL ID S15.
Pada game kedua, DEWA United mulai memberikan perlawanan sengit. Meski begitu, RRQ tetap mampu mengimbangi. Pertandingan berlangsung ketat hingga perebutan Lord ketiga, di mana Reyy tumbang dan RRQ berhasil mengamankan Lord.
Idok bersama Chip andalannya berhasil menyusup ke area base DEWA. Sementara itu, Toyy dan Dyrennn memanfaatkan momentum dengan melakukan teleportasi dan langsung menghabisi base DEWA United, mengamankan kemenangan sempurna 2-0.
Kemenangan ini memastikan RRQ sebagai juara paruh musim MPL ID S15, menjadi pijakan kuat dalam perjalanan sang Raja menuju kejayaan.