KORANMANDALA – New Honda BeAT Killer 2022 atau penjagal baru Honda BeAT resmi meluncur di pasaran dengan berbagai kelengkapan spesifikasi dan performa mesin yang unggul.
Bukan tanpa alasan, motor matic berlabel VZ 125i ini disebut sebagai lawan time Honda BeAT di Indonesia.
Hal tersebut tentunya dikarenakan pada desain motor matic dari pabrikan Benelli ini memang memiliki tampilan sporty layaknya Honda BeAT.
Melansir dari kanal YouTube Mahendra Bigbike, motor matic Benelli VZ 125i tak hanya desainnya yang mirip dengan Honda BeAT, tapi juga dimensi ukurannya yang tak jauh berbeda.
Baca Juga: Pecinta Otomatif Harus Mampir, Begini Spesifikasi Motor Matic SYM Symphony ST 125
Terlihat seperti penggunaan single headlamp LED pada bagian depan yang terlihat memiliki DRL list yang keren. Tentunya, hal ini semakin menunjang tampilan motor matic Benelli VZ 125i.
Selain itu, pada bagian cover stang depan juga terlihat memiliki desain yang sekilas mirip dengan Honda BeAT.
Menariknya, Benelli VZ 125i pada panel instrumennya sudah menggunakan full digital dengan ukuran yang cukup besar, lho.
Baca Juga: Meluncur Lagi, Motor Matic Yamaha BWS 125 Bergaya Adventure Sekelas dengan X-Ride
Tak hanya itu, motor matic dari pabrikan Benelli ini juga sudah dilengkapi dengan fitur slot USB charging untuk pengisian daya Smartphone kita saat berkendara
Beralih pada bagian stoplamp-nya, motor matic ini terlihat memiliki desain agresif dan sekaligus sporty serta sudah menggunakan sistem pencahayaan LED juga.
Untuk bagian kaki-kaki, Benelli VZ 125i menggunakan suspensi depan teleskopik dengan velg 14 inci dan ban 70/90 serta pengereman depan cakram.
Baca Juga: Punya Desain Super Sporty, Motor Bebek SYM VF31 185 Pro Cocok Banget Dimiliki, Minat?
Sementara pada bagian belakang, suspensi yang digunakan adalah subtank dengan kaki-kaki 14 inci dan ban 80/90 serta pengereman tromol.
Kendati motor matic ni memiliki desain yang mirip dengan Honda BeAT, tapi telah dibekali mesin berkapasitas 125cc SOHC.
Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 8,4 DK pada 7500 RPM dan torsi puncak 9,2 Nm pada 6000 rpm.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Perbedaan PPPK Umum dan Khusus, Pelamar Harus Tahu!
Dengan kapasitas tangki 4,9 liter, kabarnya motor matic Benelli VZ 125io akan segera hadir di Indonesia dengan harga 17-19 jutaan. Apakah Anda tidak sabar menantikannya? (*)