KORANMANDALA.COM – Tahukah Anda ada motor matic yang memiliki desain mirip Yamaha Lexi? motor matic tersebut berlabel Zontes M125.
Sepertinya motor matic Zontes M125 akan menyingkirkan Yamaha Lexi.
Mulai pada bagian headlamp yang terpasang di bagian depan, berjenis dual headlamp dan menggunakan lampu projie serta list LED.
Menariknya lagi, motor matic ini juga memiliki windshield pada cover stangnya, sehingga menambah kesan sporty dan gahar.
Baca juga: Review Spesifikasi Motor Listrik Viar N1, Cocok untuk Touring, Ada Fitur Bluetooth, Harganya Murah!
Speedometernya sudah menggunakan jenis digital TFT yang berukuran cukup lebar dan dapat dikoneksikan dengan HP.
Di bagian dashboard depan, memiliki dua kompartemen yang di dalamnya terdapat slot USB charging dan tempat penyimpanan barang.
Motor matic ini juga memiliki jok yang berukuran lebar sehingga mampu membuat pengendaranya merasa nyaman saat melakukan perjalanan jauh sekalipun.
Baca juga: Buktikan Tidak Bucin Sendirian, Lolly Pamer Interaksi Mesranya dengan Vadel Badjideh di Instagram
Tidak ketinggalan juga, pada bagian bawahnya memiliki bagasi yang berkapasitas cukup luas untuk menyimpan banyak barang.
Lalu, pada bagian belakang memiliki stoplamp yang berdesain agresif dan sporty serta diklaim lebih keren dari Yamaha Lexi.
Bagian kaki depannya mengandalkan suspensi teleskopik dengan velg 14 inci dan dibalut ban 120/70 serta pengereman cakram ABS.
Baca juga: Waspada! 7 Gejala Radang Usus, Sakit Perut yang Bisa Berujung Fatal Jika Disepelekan
Sementara, bagian belakang menggunakan suspensi ganda dengan velg 14 inci yang dibalut ban 140/70 dan menariknya dilengkapi pengereman cakram ABS juga.
Motor matic Zontes M125 mengandalkan mesin cukup gahar yaitu 125cc, serupa Yamaha Lexi.
Namun, sayangnya motor matic Zontes M125 masih dijual di Eropa dengan harga 3.789 Euro atau setara Rp57 jutaan. (roy/ekp)