KORANMANDALA.COM – Astra Honda Motor (AHM) hadirkan racikan baru motor supersport CBR1000RR-R Fireblade SP bagi penggemar big bike di Tanah Air.
Motor supersport CBR1000RR-R Fireblade SP memiliki performa yang tidak tanggung, demi merayakan 30 tahun kehadiran Fireblade atau disebut juga CBR1000RR-R Fireblade SP 30th Anniversary.
Motor supersport CBR1000RR-R Fireblade SP kini menjadi satu di antara ikon terbaik sebagai produknya yang memiliki performa terbaik.
Dilansir oleh Koran Mandala dari laman resmi Astra Honda, kehadiran motor supersport CBR1000RR-R Fireblade SP menawarkan pengendalian sempurna.
Baca Juga: Murah Banget! Motor Bebek Trail Lifan Cub ADV 125 Dijual 14 Jutaan, Sayangnya…
Bukan hanya itu saja, motor ini juga menawarkan sensasi berkendara yang memacu adrenalin, bahkan serupa motoGP yang dikendarai di jalan raya.
Untuk desainnya, motor supersport ini memiliki headlight full LED yang semakin tajam sehingga mempertegas kesan futuristik yang dimilikinya.
Motor ini juga memiliki winglet yang diambil dari Honda RC213V untuk menambahkan downforce yang membuatnya tetap stabil saat melaju kencang.
Baca Juga: Desain Keren! Motor Matic Zontes M125 Jadi Saingan Lexi
Sebagai penanda bahwa model yang diluncurkan AHM merupakan edisi spesial merayakan ulang tahun Fireblade yang ke-30, terdapat ciri khusus pada detail desainnya.
Berbicara performanya menggunakan sebuah level baru dari performa mesin 4 silinder dan dikenal memiliki performa paling bertenaga.
Performa motor ini dibekali dengan mesin 999,9cc DOHC 4 silinder inline mengalami peningkatan dibandingkan generasi sebelumnya.