KORANMANDALA.COM – Seperti yang Anda tahu, kebanyakan motor keluaran terbaru hampir semuanya memiliki fitur slot power charger di bagian dashboard.
Hal ini bertujuan agar menunjang kenyamanan dan kebahagiaan pengendara.
Dilansir Koran Mandala dari laman resmi Astra Honda, kini banyak motor biasa maupun premium Honda yang memiliki slot charger atau fitur power charger.
Adapun motor pabrikan yang memiliki fitur power charger, di antaranya BeAT, Genio, Scoopy, Vario 160, PCX, dan sebagainya.
Baca Juga: Review Hero Electric Optima, Motor Listrik yang Lagi Naik Daun di India
Namun jika Anda hendak menggunakan fitur ini, sebaiknya ketahui beberapa hal berikut ini:
1. Selalu Gunakan Charger Original
Honda menyarankan agar Anda menggunakan kepala charger dan kabel berkualitas, serta berbahan material yang berstandar tinggi.
Hal ini bertujuan untuk menghindari terjadinya masalah seperti meleleh dan korsleting.
Baca Juga: Apple Siapkan iPad Pro Generasi Baru, Punya Chip M3
2. Fitur HP dalam Keadaan Mati
Pastikan fitur-fitur atau aplikasi pada HP Anda dalam kondisi mati. Pasalnya, suhu HP akan lebih panas jika daya diisi ketika fitur dan aplikasi masih berjalan.