KORANMANDALA.COM – Berikut spesifikasi, fitur, dan harga HP murah Oppo A16 pada Oktober 2023.
Rilis pada 2021, HP Oppo A16 memiliki layar berukuran 6,52 inci dengan lapisan IPS LCD yang dapat menghasilkan resolusi 720 x 1600 piksel dalam kerapatan 269 ppi.
HP satu in menggunakan sistem operasi Android 11 dan ditenagai chipset MediaTek MT6765G Helio G53 dengan kecepatan CPU 2,3 dan 1,8 GHz.
Oppo A16 hadir dengan berbagai varian penyimpanan yang dapat pengguna sesuaikan, meliputi 3/32 GB dan 4/256 GB.
Baca Juga: Harga Terbaru HP Xiaomi Redmi Note 12, Berikut Spesifikasi dan Fiturnya
Meski memiliki penyimpanan luas, sayangnya sistem pembaca HP Oppo A16 masih mengadopsi tipe eMMC 5.1.
Teknologi pembaca data tersebut tidak cukup mendukung aktivitas bermain game berat, seperti Genshin Impact dan PUBG Mobile.
Meski demikian, Oppo A16 unggul dengan kelengkapan tiga kamera utama sebesar 13 MP wide. Sementara itu kamera 2 MP micro dan 2 MP sensor menjadi pelengkap.
Baca Juga: Khusus Fotografi! Review Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G, HP Entry Level Harga Murah
Adapun satu kamera tunggal berada di bagian layar HP ini, beresolusi 8 MP.
Selain itu, HP tersebut berdaya baterai 5000 mAh dan sudah mendukung sistem pengisian daya cepat.
Beralih pada fitur, HP ini mempunyai sensor lengkap dan inovatif, di antaranya side mounted accelerometer, proximity, dan kompas.