KORANMANDALA.COM – Terbukti, bahwa di kawasan Asia, selain China, India merupakan pasar yang seksi bagi para produsen otomotif dunia. Hal itu yang kini dirasakan Suzuki Motor Corporation.
Di India, Suzuki Motor Corporation bersuka cita.
Mengutip beberapa sumber, di Negeri Bollywood itu, pada semester I 2023, Suzuki Motor Corporation meraup laba bernilai fantastis, 446,64 juta dolar Amerika Serikat (AS), setara Rp 6,96 triliun.
Perolehan laba Suzuki Motor Corporation di India pada triwulan II 2023 itu melesat 80,3 persen secara tahunan.
BACA JUGA: Gairahkan Bisnisnya, Renault Investasikan Dana Menggiurkan, Nilainya Miliaran Euro
Pencapaian itu terjadi berkat gacornya penjualan dua varian, yakni Sport Utility Vehicle (SUV) dan City Car.
Selain itu, keseriusan Suzuki Motor Corporation menggarap produk go green, misalnya, yang berbasis elektrik, juga berimbas positif pada kinerja penjualannya di India. (win)