KORANMANDALA.COM – TVS Neo XR, pasti motor matic ini sedikit asing di telinga, tapi performanya sangat mengesankan.
Satu di antara pengendara TVS Neo XR bercerita tentang pengalaman pribadinya menggunakan motor matic ini selama belasan tahun, hasilnya mengejutkan.
Selain performa yang mumpuni dipakai selama belasan tahun, motor matic TVS Neo XR juga menawarkan harga terjangkau.
Saking murahnya, saat mengajukan kredit, uang muka di awal hanya merogoh saku Rp3 jutaan. Harga tersebut sudah bisa membawa pulang TVS Neo XR.
Baca Juga: Gak Salah Baca! TVS Dazz Menawarkan Kredit dengan Angsuran 170 Ribuan per Bulan, Cek Spesifikasi di Sini
Nah, sebelum skema cicilan kredit, simak dulu yuk di bawah ini ulasan spesifikasi motor matic TVS Neo XR sebagaimana dilansir dari situs Oto.
Spesifikasi TVS Neo XR
Kapasitas mesin TVS Neo XR berada di pasaran 110 cc, motor matic ini cukup untuk kebutuhan sehari-hari.
TVS Neo XR juga irit bahan bakar, tapi karena menggunakan mesin tua, pengendara disarankan untuk service rutin.
Baca Juga: Ducati Mulai Panik! Motor Triumph Street Triple Bisa Dikredit 4 Jutaan, Minat?
Selain itu, body TVS Neo XR juga sangat ramping dipadukan dengan bobot ringan, sehingga lincah dipakai menyalip, terutama di lalu lintas padat.
TVS Neo XR juga memiliki kekurangan, dari segi performa tidak sekuat kompetitor, kemudian tidak ada injeksi bahan bakar.
Terakhir, suspensi yang disematkan dalam TVS Neo XR sedikit kaku, terutama saat akselerasi di jalan bertekstur kasar.