KORANMANDALA.COM – Perusahaan besar asal Tiongkok, Xiaomi, meluncurkan HP Xiaomi 13 Ultra yang rilis pada April 2023 yang diklaim memiliki spesifikasi terbaik di kelasnya.
Xiaomi menawarkan berbagai fitur dengan harga yang terjangkau, dan Xiaomi 13 Ultra tidak mengecewakan dalam hal kualitas. Berikut review ponsel canggih ini.
Bicara soal spesifikasi, layar HP Xiaomi 13 Ultra menggunakan teknologi AMOLED berukuran 6,73 inci dengan resolusi WQHD+ 1440×3200.
Kecepatan refresh layarnya mencapai 120Hz, dengan kecerahan puncak mencapai 2600 cd/m², memberikan pengalaman visual yang luar biasa untuk pengguna.
Baca Juga : HP POCO M5 Banting Harga! Gebyar Promo Akhir Tahun 2023 Cek Daftarnya
Kualitas Kamera lebih Canggih dari iPhone
Bagian kamera HP Xiaomi 13 Ultra terdiri dari empat kamera belakang, dengan kamera utama berkekuatan 50 MP yang didukung oleh sensor kamera 1 inci Sony IMX989 dan lensa kamera Leica vario-Summicron.
Tiga kamera belakang lainnya, yaitu Sony IMX858 50 MP, kamera ultrawide, dan telephoto, terdapat dalam modul kamera berbentuk lingkaran di bagian belakang perangkat.
Resolusi kamera Xiaomi 13 Ultra yang mencapai 50 MP untuk kamera utama melampaui iPhone 14 Pro yang hanya memiliki resolusi 48 MP dan 12 MP.
Baca Juga : Review Spesifikasi Coolpad Note 8, HP Entry Level Paket Solid
Desain layar Dual Edge dengan dukungan HDR10+ meningkatkan ketajaman gambar dan video.
Fitur Canggih Memukau
Xiaomi 13 Ultra juga dilengkapi dengan sepasang speaker stereo, dukungan Dolby Atmos, dan Audio Resolusi Tinggi untuk memberikan pengalaman audio maksimal dalam mendengarkan musik, menonton film, atau bermain game.