KORANMANDALA.COM – Berikut 5 rekomendasi motor listrik murah dan berkualitas.
Dengan meningkatnya infrastruktur Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), minat masyarakat untuk beralih ke motor listrik pun semakin meningkat.
Salah satu kelebihan motor listrik, yakni biaya perawatan yang lebih rendah membuatnya menjadi pilihan yang menarik.
Dalam video berjudul ‘5 Rekomendasi Motor Listrik Subsidi Terbaik 2023‘, memberikan bantuan pemilihan motor listrik sebagai bahan referensi.
5 Rekomendasi Motor Listrik Murah dan Berkualitas
Baca Juga : 7 Rekomendasi Sepeda Listrik Berkualitas Tinggi Harga Murah
1. Alva Cervo
PT Electra Motor Group meluncurkan motor listrik Alva Cervo dengan harga Rp35.750.000 usai subsidi.
Alva Cervo merupakan tipe mid drive, yang menghubungkan antara transmisi dan elektrik untuk menggerakkan roda.
Dengan menggunakan Next Generation power train, Alfa Servo mampu menghasilkan tenaga sebesar 13,1 daya kuda dan torsi 53,5 Nm.
Alva Cervo mengusung baterai Lithium berkapasitas 73,8V24Ah, mencapai kecepatan 103 km/jam dengan jangkauan hingga 125 km per satu pengisian daya.