Motor Listrik yang Unggul
Salah satu kelebihan kendaraan listrik E01 terletak pada motor penggerak listriknya yang memiliki putaran per menit (rpm) tinggi. Dengan kemampuan menghasilkan tenaga sebesar 8,1 kW/5.000 rpm dan torsi 30,2 Nm/1.950 rpm dalam mode berkendara power, motor ini menjaga responsivitas tarikan ketika digunakan untuk berkendara berdua dan melewati jalan menanjak.
Baterai Lithium Ion
E01 menggunakan sumber daya baterai jenis Lithium Ion yang tetap, dilengkapi dengan Battery Management System. Dengan kapasitas 4,9 kWh dan daya 87,6 V / 56,3 Ah, E01 mampu mencapai jarak tempuh sejauh 104 km** ketika baterai terisi penuh.
Mode Mundur
Kendaraan listrik E01 juga dilengkapi dengan fitur Reverse Mode untuk memudahkan pengguna saat parkir. Fitur ini memungkinkan pengendara untuk berkendara mundur dengan kecepatan 1 km/jam.
Pengoperasian fitur ini cukup dengan menekan dan menahan tombol “R” di sebelah kiri stang hingga muncul tulisan “R” pada layar mode berkendara, diikuti dengan menyalanya lampu indikator berwarna orange.
Selanjutnya, pengguna dapat melanjutkan dengan menekan dan menahan tombol “Mode” di stang kemudi sebelah kanan untuk menggerakkan motor ke belakang.- ***