KORANMANDALA.COM – Berikut harga Ofero Stareer, sepeda listrik yang diproduksi oleh pabrikan lokal dari PT Wook Global Technology.
Sepeda listrik ini memiliki desain yang sporty trendi dan futuristik, punya spesifikasi daya angkut berkapasitas besar dan teknologi canggih IPX7.
Satu diantara keunggulan Ofero Stareer, yakni dibekali dua baterai untuk tempuh jarak mengesankan.
Sebagaimana Koran Mandala melansir dari situs ofero.id, terkait spesifikasi dan harga yang ditawarkan sepeda listrik Ofero Stareer.
Baca Juga : Review Spesifikasi Sepeda Listrik Tangkas SL7 Mampu Ngacir 60 Km Dibanderol Harga Murah
Spesifikasi Ofero Stareer
Ofero Stareer dibekali dinamo sebesar 600 watt. Sedangkan, jenis baterai yang digunakan adalah Lithium ion yang memiliki kapasitas 48V20Ah.
Untuk baterai kedua, Ofero Stareer juga mengusung baterai jenis baterai SLA yang memiliki kapasitas sebesar 48V20Ah.
Dengan baterai tersebut, sepeda listrik Ofero Stareer mampu melaju dengan kecepatan 43 km/jam untuk tempuh jarak hingga 80 km.
Sementara, baterai kedua, mengusung baterai lithium ion mampu menempuh perjalanan hingga sejauh 100 km dalam sekali pengecasan daya.
Di samping itu, ukuran dimensi Ofero Stareer dibekali panjang 1710 mm x 745 mm x 1060 mm. Sedangkan, untuk daya angkutnya, mampu angkat beban 180 kg.