Selain itu, Xiaomi Himo C20 juga memprioritaskan keamanan, dilengkapi dua rem cakram, lampu depan dan belakang, pedal anti slip, serta bel manual.
Kemudian, ada panel layar odometer memberikan informasi kecepatan, jarak tempuh, dan kapasitas baterai.
Teknologi IPX5 melindungi sepeda dari air dan debu, memungkinkan penggunaan dalam berbagai kondisi cuaca.
Desain Xiaomi Himo C20 adalah sepeda listrik lipat, membuatnya praktis untuk penyimpanan dan transportasi, termasuk Kereta Api Friendly.
Terakhir, ada gagang sepeda yang dapat berfungsi sebagai pompa ban, menambah tingkat efisiensi dan kepraktisan.
Harga Himo C20
Harga sepeda listrik lipat Xiaomi Himo C20 dibanderol sekitar Rp7.367.100, dan dapat Anda miliki melalui marketplace resmi Himo. (ana)