KORANMANDALA.COM – BYD Automobile secara resmi merilis mobil listrik BYD HAN dengan spesifikasi dan fitur unggulan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.
Pameran ini dijadwalkan berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, selama sebelas hari penuh, mulai dari 15 Februari hingga 25 Februari 2024.
BYD akan memperkenalkan varian terbarunya, yakni BYD HAN, sebuah mobil listrik mewah yang mengusung teknologi canggih dan desain yang elegan.
Perusahaan ini memiliki visi, yakni dunia tanpa emisi. Oleh karena itu, BYD mewujudkan dengan merilis mobil listrik BYD HAN.
Baca Juga : Zeekr 007, Mobil Listrik dengan Pengisian Daya Tercepat di Dunia
Apabila tertarik, simak di bawah ini review desain interior dan spesifikasi mobil listrik BYD, sebagaimana Koran Mandala melansir dari situs byd.com.
Desain dan Interior
Tim desain merancang elemen dan kurva mobil listrik ini dengan cermat untuk meningkatkan efisiensi berkendara melalui aerodinamika yang luar biasa.
BYD HAN memiliki pilihan warna seperti Merah, Biru, Hitam, Abu, dan Putih, memberikan beragam opsi bagi calon pembeli.
Interior mobil ini menampilkan kombinasi material berkualitas tinggi seperti panel kayu solid, kursi kulit Napa, dan trim alumunium dari bahan langka.