KORANMANDALA.COM – Dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, ada beberapa model kendaraan yang mendapat penghargaan.
Sebagai promotor, Dyandra Promosindo memberikan penghargaan khusus kepada beberapa model kendaraan yang ada di area pameran itu.
Penghargaan terbagi menjadi beberapa kategori. Penilaian didasarkan pada keunggulan, daya tarik, atau kualitas tertentu yang hanya dimiliki oleh model tersebut.
EM1 e:, motor listrik pertama dari Honda yang diperkenalkan pada pertengahan 2023, berhasil meraih gelar Most Functional EV Scooter untuk kategori kendaraan listrik roda dua dalam Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.
Menurut rekapitulasi akhir, Honda EM1 e: berhasil mengungguli pesaingnya di segmen motor listrik model skutik.
Menurut penjelasan dari panitia Dyandra, penilaian untuk meraih gelar juara ini mencakup beberapa aspek, seperti kualitas produk, minat konsumen, dan ekosistem seputar kendaraan tersebut.
EM1 e: memiliki spesifikasi yang mencakup baterai dengan kapasitas 50,26V 26,1Ah atau sekitar 1,3 kWh, dengan bobot 10,3 kg.
Motor ini diklaim memiliki jarak tempuh sekitar 41,1 km dengan kecepatan maksimum 45 kpj.
Meskipun memiliki harga jual yang dimulai dari Rp 40,5 juta, lebih tinggi dari PCX 160 ABS yang dijual seharga Rp 32,7 juta, EM1 e: ternyata sangat diminati oleh pengunjung IIMS 2024.
Hal ini terbukti dari data test drive yang mencatat bahwa lebih dari 300 pengunjung telah mencoba Honda EM1 e:.- ***