Walaupun Poco X6 Pro 5G punya konfigurasi kamera yang besar. Namun, perekaman video kurang stabil dan kamera ultra wide terbatas pada 30 fps dengan resolusi 1080p.
8. Sistem Operasi Banyak Bug
Seperti kita ketahui bahwa sistem operasi yang digunakan Poco X6 Pro 5G merupakan series terbaru, namun antarmuka ini masih terdapat bug.
Fotografi Vs Gaming
Bagi gamer dan penggemar fotografi yang mencari HP dengan performa dan fitur lengkap di kelas mid range, Poco X6 Pro 5G bisa menjadi pilihan tepat.
Namun, bagi pecinta fotografi, Poco X6 Pro 5G akan terasa kurang memuaskan jika pengguna pakai untuk vlog, karena stabilitasnya yang kurang maksimal.
Harga
Dengan spesifikasi tersebut, Mi menawarkan harga HP Poco X6 Pro 5G sebesar Rp5 jutaan untuk RAM 8/256 GB.
Overall, Poco X6 Pro 5G menawarkan performa tangguh, layar menawan, fotografi handal, baterai badak, dan desain premium.
Dengan kekurangan yang patut pengguna perhatikan seperti fitur bypass charging, stabilisasi kurang memuaskan, dan bug pada HyperOS. (ana)