KORANMANDALA.COM – Elon Musk membuat terobosan baru untuk platform X (dulu Twitter) miliknya, yakni menjadikan platformnya sebagai aplikasi loker (lowongan pekerjaan) internasional.
Melalui penambahan fungsi sebagai “portal loker”, pengguna di seluruh dunia termasuk Indonesia, bisa mencari lowongan pekerjaan di X.
Menurut informasi, Musk memang merencanakan banyak hal untuk X yang dibelinya agar X menjadi “aplikasi lengkap”.
Salahsatunya adalah fitur baru yang memungkinkan pengguna X menggunakannya sebagai portal pekerjaan juga.
Berdasarkan postingan terbaru di X, kini ada lebih dari satu juta pekerjaan terbuka yang tersedia di platform ini.
Tautan terlampir pada postingan yang ketika diklik menunjukkan dua kotak “Kata Kunci” dan “Lokasi”.
Sebelumnya, akun resmi X bernama “X Hiring” membuat postingan soal loker tersebut.
“Lebih dari 1 juta lowongan pekerjaan kini ditayangkan di X! Mencari pertunjukan baru? Buat langkah karier Anda selanjutnya menggunakan X Hiring,” tulis akun tersebut.
Postingan serupa juga ditulis oleh X Business.
“Ada lebih dari 1 juta lowongan pekerjaan yang ditayangkan di X saat ini! Perusahaan-perusahaan di bidang AI, jasa keuangan dan lainnya mencari kandidat yang memenuhi syarat menggunakan X Hiring setiap hari,” demikian X Business.
Banyak yang menduga fitur baru X tersebut akan mirip dengan aplikasi Alibaba China dan aplikasi sejenis yang saat ini berkembang. (ape)